Tingkatkan Keamanan Penumpang, Dishub Bojonegoro Bagikan Rompi Pelampung

:


Oleh MC Kabupaten Bojonegoro, Jumat, 29 Desember 2017 | 10:23 WIB - Redaktur: Elvira Inda Sari - 401


Bojonegoro, InfoPublik - Dinas Perhubungan (Dishub) Bojonegoro Provinsi Jawa Timur, memberikan bantuan sebanyak 300 rompi pelampung kepada para penyedia jasa layanan penyeberangan di Sungai Bengawan Solo, yang ada di wilayah Kecamatan Margomulyo hingga Kecamatan Baureno.

Ratusan rompi tersebut merupakan bantuan dari Dinas Perhubungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

"Bantuan ini ditujukan untuk keamanan penumpang perahu dan penyedia jasanya," kata Kepala Dishub Bojonegoro, Iskandar.

Dia mengatakan, selama ini perahu yang digunakan untuk penyeberangan sungai masih banyak yang belum memenuhi standar keselamatan penumpang.

"Banyak perahu belum sesuai standar terlebih untuk beban tonase karena perahu terbuat dari kayu," tukasnya.

Pihaknya tidak bisa menghentikan layanan jasa meski perahu yang digunakan penyeberangan belum memenuhi standart. Hanya terus berupaya dengan memberikan alat pengaman.

"Karena ada 70 puluh titk lebih penyeberangan di Bojonegoro, maka pemberian rompi dibagi rata," pungkasnya.(MC Bojonegoro/elvira)