Dankormar Beri Penghargaan pada Petinju Erick Distroyer

:


Oleh MC PROV JAWA TIMUR, Senin, 21 Mei 2018 | 13:32 WIB - Redaktur: Kusnadi - 1K


Surabaya, InfoPublik - Komandan Korps Marinir, Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono memberikan penghargaan kepada petinju Erick Distroyer. Penghargaan khusus itu diberikan jenderal Marinir bintang dua tersebut karena Ercik Distroyer merupakan salah satu prajurit terbaik dan berprestasi korps baret ungu.

Saat ini, Erick Distroyer menjadi juara tinju WBC Asia Silver. Erick yang memiliki nama asli Serka Marinir Eri Subiyasno merupakan anggota Batalyon Infantri-3 Marinir yang berada di Kesatrian Marinir R Suhadi Gedangan Sidoarjo.

“Reward untuk Serka Marinir Eri Subiyasno ini karena prerstasinya sebagai petinju kelas bulu yang telah mampu mengalahkan petinju Malaysia Muhammad Syehran dengan technical knokout (TKO) ronde ke 5. Pertandingan saat itu digelar di One City Grand Ballroom, Subang Jaya Selangor Malaysia pada 17 Maret,” jelas Dankormar, Senin (21/5).

Serka Eri mengaku bangga atas diberikannya penghargaan secara langsung oleh Dankormar. “Sebagai prajurit, saya terus berlatih menjadi yang terbaik dan menjadi juara sebagai petinju profesional. Prestasi yang sudah saya capai ini tak lepas dari peran dan dukungan pimpinan di Korps Marinir,” ungkapnya.

Sebelumnya, penghargaan juga diterima Erick Distroyer pada bulan April lalu. Saat itu, ia mendapatkan rewards dari Komandan Pasmar 2, Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi. (MC Diskominfo Prov Jatim/non-afr/Kus)