- Oleh MC PROV BANTEN
- Selasa, 1 Oktober 2024 | 20:20 WIB
: Roadshow bus KPK hadir di Kabupaten Lebak, Kamis (22/8/2024). Foto oleh Biro Adpimpro Setda Provinsi Banten
Oleh MC PROV BANTEN, Sabtu, 24 Agustus 2024 | 01:01 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 184
Banten, InfoPublik - Roadshow Bus KPK 2024 hadir di Kabupaten Lebak tepatnya di Alun-Alun Rangkasbitung, Kamis (22/8/2024). Rencananya roadshow bus KPK di Lebak berlangsung mulai 22 Agustus sampai 1 September 2024.
Sekretaris Inspektorat Provinsi Banten Rt Syafitri Muhayati mengatakan, roadshow bus KPK dirancang untuk semua kalangan menghadirkan beragam kegiatan dan stan games, di antaranya penampilan film edukasi tentang bahaya korupsi, literasi terhadap antikorupsi, untuk anak-anak juga disediakan menggambar bersama.
Agenda roadshow Bus KPK hadir untuk mengedukasi masyarakat tentang pendidikan antikorupsi sejak dini kepada semua kalangan, dari mulai generasi muda hingga anak usia dini. "Banten merupakan provinsi keempat yang menjadi Roadshow BUS KPK tahun 2024 ini," ungkap Fitri.
Dijelaskannya, banyak rangkaian kegiatan yang digelar dalam meningkatkan partisipasi publik kepada para tenaga pendidik, pelajar, mahasiswa, ASN, partai politik, komunitas hingga masyarakat.
KPK berkolaborasi dengan pemerintah daerah melalui roadshow BUS KPK 2024 bertemakan "Jelajah Negeri Bangun Anti Korupsi" melaksanakan kegiatan sosialisasi dan kampanye antikorupsi, kuliah umum di kampus, diskusi publik, pameran pelayanan publik, dan lainnya dengan tujuan meningkatkan partisipasi publik dan meningkatkan kesadaran antikorupsi di kehidupan sehari-hari.
Direktur Sosialisasi dan Kampanye Anti Korupsi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Republik Indonesia Amir Arief mengatakan, Tim Roadshow Bus KPK hadir ditengah masyarakat memberikan pendidikan antikorupsi sejak dini kepada semua kalangan mulai dari kalangan generasi muda dan anak usia dini.
“Kami lakukan sosialisasi memberikan pendidikan antikorupsi sejak dini sehingga menanamkan sikap jujur, disiplin, mandiri, tanggung jawab dan bekerja keras,” ucapnya.
Melalui Roadshow Bus KPK 2024 ini dirinya berharap dapat menumbuhkan budaya antikorupsi di masyarakat, sehingga ke depan generasi muda Banten mempunyai nilai-nilai integritas yang kuat. Nilai-nilai itu dapat berasal dari nilai kode etik di tempat dia bekerja, nilai masyarakat atau nilai moral pribadi. KPK merilis sembilan nilai integritas yang bisa mencegah terjadinya tindak korupsi.
Kesembilan nilai itu adalah jujur, peduli, mandiri, disiplin, tanggung jawab, kerja keras, sederhana, berani, dan adil. "Kami berharap tumbuh generasi muda yang memiliki pondasi berintegritas," tambahnya.
Sebagai informasi, di Provinsi Banten Roadshow BUS KPK hadir mulai 22 Agustus 2024 hingga 1 September 2024, untuk di Kabupaten Lebak pada 22-25 Agustus 2024. Selanjutnya, BUS KPK akan melakukan roadshow ke Kabupaten Pandeglang pada 29 Agustus hingga 1 September 2024 dan di Kota Serang pada 5-8 September 2024 bertempat di lapangan kantor Gubernur Banten KP3B Kota Serang. (MC Prov. Banten)