Hadiri Pelantikan 10 PPL, Camat Banda Raya Minta Jaga Netralitas dan Independensi

:


Oleh MC KOTA BANDA ACEH, Sabtu, 14 September 2024 | 17:24 WIB - Redaktur: Juli - 144


Banda Aceh, InfoPublik - Sebanyak 10 anggota Panitia Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) di Kecamatan Banda Raya, Kota Banda Aceh, dilantik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, di aula Kantor Camat Banda Raya pada Jumat (13/9/2024).

Camat Banda Raya, Rahmat Kadafi, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para anggota PPL yang baru dilantik. Kadafi berharap agar para PPL dapat menjalankan tugas mereka dengan penuh tanggung jawab dan komitmen.

"Perkuat komitmen untuk memberikan kontribusi terbaik dalam menjalankan tugas sebagai anggota PPL pada Pilkada 2024," tegas Kadafi.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga kualitas dan independensi, serta menghindari afiliasi dengan politik tertentu.

Kadafi meminta anggota PPL untuk bekerja sama dalam tim, menjaga kekompakan, serta saling berkoordinasi dalam menciptakan iklim kerja yang kondusif. Hal ini penting terutama dalam pencegahan, pengawasan, dan penanganan pelanggaran selama Pilkada 2024.

Diharapkan dengan adanya pelantikan ini, proses Pilkada di Kecamatan Banda Raya dapat berlangsung dengan adil dan transparan. (TM/Hz)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:31 WIB
Tim Betadin Bappeda Banda Aceh Sambangi DPM-PTSP
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:26 WIB
Kepala DPMG Banda Aceh Hadiri Pembentukan Posyantek Gampong Kopelma Darussalam
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 08:15 WIB
Mudahkan Wisatawan, Dispar Banda Aceh Hadirkan Portal Jak Lom
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 08:13 WIB
Ade Surya Sampaikan Pentingnya Peran Mahasiswa dalam Menjaga Lingkungan
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Kamis, 10 Oktober 2024 | 08:11 WIB
Dispar Adakan Pelatihan Anak Muda Kreatif Kota Banda Aceh
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Selasa, 8 Oktober 2024 | 14:50 WIB
Dekranasda Aceh Lakukan Pembinaan Gampong Kerajinan di Pango Deah
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Selasa, 8 Oktober 2024 | 14:31 WIB
MPU Banda Aceh Gelar Kajian Pedoman Keagamaan di Gampong Peulanggahan