Wali Kota Batam dan Danlantamal IV Tegaskan Pentingnya Kebersamaan untuk Kemajuan Batam

:


Oleh MC KOTA BATAM, Sabtu, 18 Januari 2025 | 09:17 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 179


Batam, InfoPublik – Upacara bendera 17 Hari Bulan Tahun 2025 berlangsung dengan khidmat di Dataran Engku Putri, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau pada Jumat (17/1/2025).

Inspektur Upacara pada kegiatan ini adalah Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) IV Batam, Laksamana TNI Berkat Widjanarko. 

Dalam amanatnya, Danlantamal IV menyoroti pentingnya menginternalisasi nilai-nilai luhur dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Menurutnya, kebersamaan menjadi kunci dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara yang menuntut integritas dan akuntabilitas.

“Sebagai aparatur negara, kita harus menjadi teladan di tengah masyarakat. Kita dituntut untuk terus beradaptasi dengan perubahan zaman, terutama dalam memanfaatkan teknologi demi meningkatkan kinerja yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat,” ujar Laksamana TNI Berkat Widjanarko.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga disiplin, kerja keras, dan sikap saling menghargai dalam menjalankan tugas sehari-hari. “Gotong royong dan kebersamaan harus menjadi fondasi dalam setiap langkah kita untuk melayani masyarakat,” tambahnya.

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dalam sambutannya, menggarisbawahi pentingnya sinergi antar berbagai pihak untuk memajukan Kota Batam. Ia menyebutkan bahwa keberhasilan Batam sebagai kota industri dan pariwisata tidak terlepas dari kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha.

"Kebersamaan adalah pondasi utama bagi kemajuan Batam. Tidak mungkin target pembangunan dapat tercapai tanpa adanya sinergi yang solid di antara semua pihak," ungkap Muhammad Rudi.

Wali Kota juga mengajak semua pihak untuk menghadapi tantangan zaman, seperti digitalisasi dan perkembangan teknologi, dengan sikap adaptif. Pemkot Batam, menurutnya, terus mengoptimalkan teknologi untuk meningkatkan efisiensi pelayanan publik.

"Melalui kebersamaan dan sinergi yang baik, kita dapat mempercepat terwujudnya Batam sebagai kota modern yang efisien dan inovatif," tutupnya.

 

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA BANJARBARU
  • Minggu, 9 Februari 2025 | 16:08 WIB
Aditya Pimpin Kerja Bakti Massal untuk Pulihkan Wilayah Terdampak Banjir
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Sabtu, 8 Februari 2025 | 19:31 WIB
Perkuat Ekosistem Wisata, Pemkab Lumajang Dorong Kepemilikan Izin Usaha
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 7 Februari 2025 | 16:18 WIB
Pemerintah Tetapkan HPP Jagung Rp5.500/Kg, Bulog Siap Serap 1 Juta Ton Panen Raya
  • Oleh Dian Thenniarti
  • Kamis, 6 Februari 2025 | 21:22 WIB
Kemen PPPA Apresiasi Kehadiran Sosok Ulama Berperspektif Gender