KPU Merauke Tetapkan Pasangan YosFan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

: Penetapan Paslon Bupati dan Wabup Merauke terpilih


Oleh MC KAB MERAUKE, Minggu, 9 Februari 2025 | 07:21 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 406


Merauke, InfoPublik – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Merauke secara resmi menetapkan Yosep B. Gebze dan Fauzun Nihayah (YosFan)  sebagai kepala daerah Kabupaten Merauke terpilih. Keduanya ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Merauke terpilih untuk periode 2025-2030. Penetapan ini dilakukan setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa hasil Pilkada Serentak 2024.

Ketua KPU Merauke, Rosina Kebubun, menegaskan bahwa penetapan ini merupakan tahapan akhir dari seluruh rangkaian Pilkada yang telah berlangsung selama 10 bulan, termasuk proses sengketa di MK.

"Rakyat telah menentukan pilihannya, dan KPU hanya mengesahkan keputusan tersebut. Harapan kami, janji-janji politik yang telah disampaikan saat kampanye dapat direalisasikan demi kesejahteraan masyarakat Merauke," ujar Rosina saat cara penetapan di Swiss-Belhotel, Kabupaten Merauke,  Provinsi Papua Selaran pada Kamis (6/2/2025).

Ia juga menyampaikan beberapa rekomendasi kepada pemerintah daerah, di antaranya pemekaran Distrik Merauke untuk mempercepat proses pemilu ke depan, serta perhatian terhadap kantor KPU Merauke yang hingga saat ini masih berstatus pinjam pakai.

Sekretaris Daerah (Sekda) Merauke, Yermias Ndiken, menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan Yosep dan Fauzun atas kemenangan mereka dalam Pilkada 2024.

"Atas nama pemerintah dan masyarakat, kami menyambut baik kepemimpinan bapak Yosep dan ibu Fauzun untuk membawa Merauke ke arah yang lebih baik," kata Sekda.

Ia juga menyinggung tantangan efisiensi keuangan di era kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yang akan menjadi faktor penting dalam pemerintahan ke depan.

Dalam sambutannya, Bupati Merauke terpilih, Yosep B. Gebze, mengajak seluruh masyarakat untuk melupakan perbedaan selama Pilkada dan bersatu membangun Merauke.

"Saya mengajak kita semua untuk tidak melihat ke belakang. Merauke kini menjadi daerah yang sangat strategis, sehingga kita harus bekerja sama demi kesejahteraan masyarakat," ujar Yosep.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan memastikan jalannya Pilkada berjalan dengan aman dan demokratis.

(McMrk/geet/Af)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BULELENG
  • Sabtu, 22 Maret 2025 | 07:13 WIB
FGD KPU Buleleng: Meningkatkan Kualitas Pilkada 2024 Melalui Kajian Publik
  • Oleh MC KAB MERAUKE
  • Selasa, 18 Maret 2025 | 10:03 WIB
ASN adalah Garda Depan Pemajuan Hak Asasi Manusia
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Jumat, 14 Maret 2025 | 08:44 WIB
Bawaslu Halmahera Utara Gelar Evaluasi Hasil Pengawasan Pilkada 2024
  • Oleh Eko Budiono
  • Senin, 10 Maret 2025 | 17:22 WIB
KPU: Hari Ini, Batas Akhir Pendaftaran Paslon Kepala Daerah di PSU
  • Oleh MC KAB MERAUKE
  • Jumat, 7 Maret 2025 | 06:07 WIB
Gubernur Papua Selatan: PSU Boven Digoel Harus Berjalan Sesuai Regulasi
  • Oleh MC KAB TANAH DATAR
  • Kamis, 6 Maret 2025 | 15:07 WIB
Bupati Tanah Datar: Kebersamaan adalah Kekuatan Membangun Daerah