Kunjungan Kerja Tim Pembina Posyandu Kalsel, Sinergi 6 SPM dan Teknologi untuk Kesehatan Masyarakat

: Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Tim Pembinan Posyandu Provinsi melakukan kunjungan kerja ke Kota Banjarbaru dalam rangka Pemantauan dan Penguatan Implementasi Enam Bidang Standar Pelayanan Minimal (SPM) Posyandu, di Posyandu Permata, Jalan Permata II, RT. 23/ RW. 04, Kel. Sungai Besar, Kec. Banjarbaru Selatan, Selasa (20/5/2025). - Foto: Mc.Banjarbaru


Oleh MC KOTA BANJARBARU, Selasa, 20 Mei 2025 | 19:19 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 144


Banjarbaru, InfoPublik - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Tim Pembinan Posyandu Provinsi melakukan kunjungan kerja ke Kota Banjarbaru dalam rangka Pemantauan dan Penguatan Implementasi Enam Bidang Standar Pelayanan Minimal (SPM) Posyandu, di Posyandu Permata, Jalan Permata II, RT. 23/ RW. 04, Kel. Sungai Besar, Kec. Banjarbaru Selatan, Selasa (20/5/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Tim Pembina (TB) Posyandu Provinsi Kalimantan Selatan, Fathul Jannah Muhidin, yang belangsung dengan penuh antusias di Posyandu Permata.

Dalam kesempatan ini, juga dilaksanakan peluncuran Aplikasi SI TANDU 6 SPM Posyandu Permata, sebuah inovasi dari Lurah Sungai Besar, Anindya Risa Destiana. Inovasi digital berbasis sistem informasi yang dirancang untuk mempermudah monitoring dan pelaporan pelaksanaan SPM Posyandu secara terintegrasi.

“Hari ini alhamdulillah kami diberi kesempatan menjadi lokus, dari lubuk hati yang paling dalam mengucapkan ribuan terimakasih. Alhamdulillah kami mendapatkan perhatian, apresiasi dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan,”kata Anindya.

Kehadiran kami disini dalam upaya untuk melihat langsung bagaimana Posyandu Permata ini menjadi salah satu dari enam lokus Posyandu Wasaka, ini merupakan lokus yang terakhir yaitu di Kelurahan Sungai Besar, Kota Banjarbaru.

“Kami dari Posyandu Provinsi Kalimantan Selatan sangat meapresiasi masyarakat dan kader-kader posyandu. Semoga menjadi contoh kota dan kabupaten lain untuk membina lebih baik lagi lingkungannya,” ujarnya Ketua Tim Pembina (TB) Posyandu Provinsi Kalimantan Selatan, Fathul Jannah Muhidin

Pada kesempatan yang sama, Penjabat (Pj) Ketua TP Posyandu Kota Banjarbaru, Elysa Resturini Subhan Nor Yaumil mengatakan, keberadaan kiprah para kader ini lah menjadi kekuatan utama dari Gerakan Posyandu yang berkelanjutan.

“Kami berharap dari kegiatan ini akan terus bersinergi yang semakin kuat dengan Pembina Provinsi, Pembina Kota Banjarbaru dan seluruh elemen masyarakat dalam membina dan memperdayakan Posyandu secara menyeluruh,” katanya.

Kunjungan ini juga diisi dengan peninjauan produk UMKM yang dipajang, dan melihat langsung aktivitas Posyandu yang sudah mengimplementasikan konsep intergrasi SPM. (Yds/Adi/ MedCenBJB/Eyv).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA BANJARBARU
  • Kamis, 19 Juni 2025 | 13:10 WIB
Menteri UMKM Lakukan Re-Opening Toko Mama Khas Banjar.
  • Oleh MC KOTA BANJARBARU
  • Senin, 16 Juni 2025 | 12:57 WIB
Pj Wali Kota; ASN Banjarbaru Menuju Birokrasi Unggul
  • Oleh MC KOTA BANJARBARU
  • Jumat, 13 Juni 2025 | 20:33 WIB
Posyandu Melati Berlina Wakili Banjarbaru di Ajang Tingkat Provinsi
  • Oleh MC KOTA BANJARBARU
  • Selasa, 10 Juni 2025 | 21:56 WIB
Sekolah Pemberdayaan Perempuan Life Skill Massage dan Bekam Batch 2 Dilaksanakan