Kasus HIV Meningkat di Gorontalo, Wagub Dorong Kampus Lakukan Sosialisasi Masif

: Wagub Gorontalo Idah Syahidah Rusli Habibie menyaksikan skrining HIV/AIDS. (foto Aripin)


Oleh MC PROV GORONTALO, Kamis, 22 Mei 2025 | 18:37 WIB - Redaktur: Eko Budiono - 323


Kabupaten Gorontalo, InfoPublik –Wakil Gubernur Gorontalo Idah Syahidah secara resmi membuka kegiatan edukasi dan pemeriksaan HIV/AIDS di Universitas Gorontalo (UG), Kamis (22/05/2025).

Acara yang digelar di Auditorium UG itu dihadiri oleh mahasiswa, dosen, dan tenaga kependidikan, sebagai bentuk respons atas permintaan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UG terkait maraknya kasus HIV di Kabupaten Gorontalo.

Idah, yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi Gorontalo, menegaskan bahwa inisiatif UG ini merupakan kolaborasi strategis antara pemerintah dan dunia pendidikan.

“Ini upaya skrining sekaligus memberikan informasi akurat tentang HIV/AIDS. Baru-baru ini, dua kasus fatal terjadi di kalangan pelajar SMA dalam dua minggu, termasuk satu kematian. Ini harus jadi perhatian serius,” ujarnya.

Idah menegaskan, peningkatan kasus HIV di Gorontalo seperti fenomena gunung es, di mana angka sebenarnya mungkin lebih tinggi dari yang terdata.

Meski anggaran terbatas, Pemprov tetap berkomitmen melakukan edukasi masif.

“Masyarakat jangan ragu memeriksakan diri. Jika terdeteksi, pengobatan akan segera diberikan. Yang terpenting, kita harus hidup bersih dan sehat,” tegas Idah.

Wagub juga menekankan pentingnya pencegahan melalui gaya hidup sesuai nilai agama, terutama di provinsi dengan mayoritas muslim. “Hindari narkoba dan free seks. Mahasiswa harus jadi agen perubahan,” pesannya.

Dalam acara tersebut, Idah menghadirkan langsung seorang odha (orang dengan HIV/AIDS) untuk mematahkan stigma negatif. “Mereka butuh dukungan, bukan dijauhi,” tegasnya.(mcgoronatloprov/md/ilb/nancy)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Kamis, 12 Juni 2025 | 20:51 WIB
Wujudkan Satu Data, Gorontalo Belajar dari Aceh
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Rabu, 11 Juni 2025 | 16:07 WIB
Jemaah Gorontalo Selesaikan Rukun Haji Tawaf Ifadah
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 10 Juni 2025 | 11:32 WIB
Gorontalo Susun Peta Proses Bisnis untuk Reformasi Birokrasi
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 10 Juni 2025 | 08:43 WIB
Dinkes Gorontalo Dorong Inovasi Kesehatan untuk Atasi Masalah Lokal