Pameran Potensi Unggulan Gelar Peluang Investasi UMKM di Kolaka Utara

:


Oleh MC KAB KOLAKA UTARA, Minggu, 20 November 2022 | 21:18 WIB - Redaktur: Tobari - 311


Kolaka Utara, InfoPublik - Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi, S.H., membuka Pameran Potensi Unggulan Gelar Peluang Investasi UMKM yang berlangsung di Kabupaten Kolaka Utara, Minggu (20/11/2022).

Pembukaan Pameran Potensi Unggulan Gelar Peluang Investasi UMKM, dilaksanakan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sulawesi Tenggara bekerja sama Pemerinta Kolaka Utara.

Gubernur memberi apresisi yang tinggi kepada Dinas PMPTSP Provinsi Sulawesi Tenggara, Pemerintah Kolaka Utara dan Organisasi UMKM, karena telah menyelenggarakan kegiatan Pameran Potensi Unggulan.

Dalam upaya mempromosikan dan memasarkan produk unggulan daerah sehingga dikenal masyarakat luas terutama perkembangan kretivitas dan keunikan hasil karya UMKM.

Adapun sambutan Kepala DPMPTSP Sulawesi Tenggara yg juga sebagai Pj. Bupati Kolaka Utara Parinringi, S.E.,M.Si., mengatakan, dalam rangka percepatan pergerakan perekonomian sekaligus sebagai bentuk kebijakan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) guna meningkatkan daya beli masyarakat.

Kami memberi peluang kepada industri produk unggulan daerah, perdagangan, koperasi UMKM, Pariwisata, serta mitra binaan, Melalui DPMPTSP Prov. Sulawesi Tenggara melaksanakan kegiatan Pameran Potensi Unggulan dangan tema Gelar Peluang Investasi UMKM.

Bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Kolaka Utara. Kegiatan ini diharapkan menjadi ajang promosi dan memberikan inspirasi bagi para penggiat UMKM untuk terus berkreasi dan berinovasi agar menciptakan nilai tambah.

Serta UMKM menjadi rantai pasok perdagangan besar dan dapat menyerap tenaga kerja lokal sehingga meningkatkan kesejahtraan masyarakat.

Pameran Potensi Unggulan ini akan berlangsung dari 20 Nov. -24 Nov. 2022 dan berlokasi di Area Perkantoran Lasusua.(mc/A.Taslim/toeb)