Gerak Cepat Kecamatan Lubeg Melayani Masyarakat

:


Oleh MC KOTA PADANG, Jumat, 29 Maret 2024 | 08:55 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 133


Padang, InfoPublik - Camat Lubuk Begalung (Lubeg) Kota Padang Nofiandi Amir mengatakan, pihaknya akan menggerakkan semua jajarannya sesuai dengan menggunakan prinsip reaksi cepat. Jadi,  setiap informasi yang masuk dari masyarakat akan ditindak lanjuti secara cepat dan transparan.

"Begitu informasi masuk dari masyarakat, kita langsung aksi ke lapanga, jadi tidak ada mengulur ngulur waktu lagi. Penanganan harus cepat. Apalagi pada zaman moderen saat ini,segala informasi cepat, dan diketahui masyarakat," ucap Nofiandi Amir saat berbuka puasa bersama serta merajut silaturrahim antar sesama di lingkungan kecamatan Lubeg, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Kamis (28/3/2024).

Upaya pelayanan tersebut, melanjutkan program yang sudah dirancang camat sebelumnya. Untuk itu diminta kerja sama seluruh ASN dan instansi di lingkungan Kecamatan berpartisipasi secara aktif. Tujuannya, meraih kemajuan disegala bidang di Kecamatan Lubeg yang bisa dirasakan masyarakat.

Dalam memaksimalkan hal itu, Nofiandi Amir meminta segenap jajarannya membangun kinerja di wilayah Kecamatan lubuk Lubeg. Artinya,menyatukan potensi dalam pelayanan kepada masyarakat melalui sinergitas lintas muspika yakni, aparatur kecamatan, Polri dan TNI. 

"Sakali Marakuah Dayuang Duo Tigo Pulau Talangkau,"sekali melakukan kegiatan, bisa didapat manfaat yang banyak." kata Nofiandi. (MC Padang/Irwan Rais)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 08:38 WIB
Danrem 032/Wirabraja Disambut Hangat Pejabat Forkopimda
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 08:31 WIB
PSM Kunci Sukses Pengentasan Kemiskinan
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 08:25 WIB
Gerak Cepat Dinsos Padang Serahkan Bansos pada Korban Kebakaran
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 08:03 WIB
Pemkot Padang Berikan Bantuan bagi KUBE
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 08:02 WIB
Mulok Keminangkabauan Melestarikan Kearifan Lokal Kota Padang
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 10 Mei 2024 | 07:57 WIB
BKMT akan Mewujudkan Ketahanan Keluarga di Kecamatan Lubeg