Perlu Langkah-Langkah Konkret Guna Atasi Masalah Stunting

: peluncuran inovasi Dagozi (Dahsyat Go Gizi), di Kecamatan Lubuk Begalung Kota Padang, Jumat (26/04/2024).


Oleh MC KOTA PADANG, Minggu, 28 April 2024 | 09:11 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 77


Padang, InfoPublik - Ketua Tim Penggerak PKK Kota Padang, Genny Hendri Septa mengatakan, guna mengatasi masalah Stunting diperlukan langkah-langkah konkret.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri peluncuran inovasi Dagozi (Dahsyat Go Gizi), di Kecamatan Lubuk Begalung Kota Padang, Jumat (26/04/2024).

"Diperlukan langkah nyata, serta inovasi-inovasi agar permasalahan Stunting dapat segera dipentaskan," ucapnya.

Genny juga mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Camat Lubuk Begalung Andi Amir dan jajaran, yang didukung oleh Puskesmas Lubeg dan Puskesmas Penggambiran serta Lurah, kader dan Tim Pendamping Keluarga, sehingga dapat melahirkan inovasi Dagozi.

"Saya juga mengimbau dan mengajak seluruh lapisan masyarakat, pelaku usaha untuk mendukung upaya Pemko Padang, agar anak-anak dan generasi muda kita terbebas dari Stunting," tambahnya.

Pada kesempatan ini juga dilakukan penanda tanganan komitmen bersama lintas sektor di Kecamatan Lubuk Begalung, guna mengatasi masalah stunting. (MC Padang/RA).

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 12 Mei 2024 | 07:15 WIB
Ujian Praktek BAM Menanamkan Kecintaan Budaya pada Generasi Muda
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 12 Mei 2024 | 06:47 WIB
13 Mei 2024, Jabatan Komisioner KPU Padang Berakhir
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 12 Mei 2024 | 06:46 WIB
Wali Kota Padang Melepas 386 JCH Kloter Pertama
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 12 Mei 2024 | 06:23 WIB
Penyelenggaraan MTQ akan Menjadikan Kota Padang yang Madani
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 12 Mei 2024 | 06:05 WIB
Satpol PP Kota Padang Menyita Sekitar 60 Minol Tidak Berizin
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 11 Mei 2024 | 11:06 WIB
Ketua YJI Kota Padang Imbau Masyarakat Rutin Olahraga Senam Jantung