98 Persen Wajib KTP El di Kota Padang Sudah Lakukan Perekaman

: Kepala Disdukcapil Kota Padang Teddy Antonius, Saat Mendampingi Walikota Padang Hendri Septa Menyerahkan KTP El Bagi Siswa SMKN 2, Senin (29/04/2024)


Oleh MC KOTA PADANG, Selasa, 30 April 2024 | 12:57 WIB - Redaktur: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan - 118


Padang, InfoPublik - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Padang terus melihatkan peningkatan kinerja dalam memenuhi kebutuhan Adminduk warga Kota Padang.

Salah satu indikasinya adalah capaian perekaman data bagi warga wajib KTP El (sudah berusia 17 tahun), hingga akhir April 2024 mencapai 98.54 persen.

Hal tersebut disampaikan Kepala Disdukcapil Kota Padang Teddy Antonius, seusai mendampingi Walikota Padang Hendri Septa menyerahkan KTP El bagi pelajar SMKN 2 Padang, Senin (29/04/2024).

"Dari data terakhir, jumlah wajib KTP El adalah 685.736 orang, yang sudah melakukan perekaman sebanyak 675.785 orang, sementara sisanya sekitar 9951 belum melakukan perekaman," papar Teddy.

Teddy mengungkapkan, jumlah tersebut akan selalu berubah, mengingat setiap hari pasti akan ada warga yang akan berusia 17 tahun (akan masuk kedalam data wajib perekaman KTP El).

Untuk itulah, kata Teddy, Disdukcapil Kota Padang terus berupaya mendata dan melakukan perekaman terhadap mereka yang sudah berusia 17 tahun namun belum melakukan perekaman.

"Salah satu upaya kami adalah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan, dengan mendatangi sekolah-sekolah, terutama SLTA sederajat," ucap Teddy.

"Sudah menjadi Komitmen Disdukcapil Kota Padang untuk membahagiakan masyarakat, melalui kelengkapan Adminduk," pungkas Teddy. (MC Padang/RA)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 21 Mei 2024 | 10:29 WIB
Siaga Cuaca Ekstrem, Pj Wako Padang Minta Warga Waspada
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 21 Mei 2024 | 10:28 WIB
Narkoba Mengancam Generasi Muda, Sosialisasi P4GN Digalakkan
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 21 Mei 2024 | 10:18 WIB
Badan POM RI Sosialisasikan Penerimaan Formasi CASN 2024 di UNAND
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Selasa, 21 Mei 2024 | 06:46 WIB
Bonus Demografi Harus Dikelola Bijaksana
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Minggu, 19 Mei 2024 | 23:02 WIB
MTsN 6 Padang Galang Bantuan untuk Korban Bencana Sumbar
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 18 Mei 2024 | 22:36 WIB
Rektor UNAND Mengukuhkan Enam Guru Besar Tetap Fakultas Teknik
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 18 Mei 2024 | 22:20 WIB
Wali Kota Padang Sambut Kedatangan Menteri Pertanian
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 18 Mei 2024 | 22:01 WIB
Pj Wali Kota Padang Siap Menjalankan Arahan Gubernur Sumbar