MTQ ke-38 Provinsi Jabar Ditutup, Kabupaten Bekasi Raih Juara Umum

: Acara penutupan MTQ 2024 ini berlangsung di Plaza Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat, Sabtu (4/5/2024) malam


Oleh MC PROV JAWA BARAT, Minggu, 5 Mei 2024 | 20:45 WIB - Redaktur: Santi Andriani - 350


Kabupaten Bekasi, InfoPublik, - Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman resmi menutup ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke- 38 Tingkat Provinsi Jawa Barat 2024, Sabtu (4/5/2024) malam. Dewan Hakim menyatakan Kabupaten Bekasi sebagai juara umum dan berhak memboyong Piala Tetap Gubernur Jawa Barat.

Acara penutupan MTQ ke-38 2024 yang mengangkat tema "Agungkan Al Quran di Kota Industri untuk Jawa Barat Juara Lahir Batin" ini berlangsung di Plaza Pemkab Bekasi, Cikarang Pusat. Kabupaten Bekasi menyisihkan juara umum sembilan kali berturut-turut yakni Kota Bandung yang pada MTQ kali ini finis di peringkat ketiga. Hasil MTQ diumumkan Ketua Umum LPTQ Provinsi Jabar Dodo Suhendar.

Kabupaten Bekasi menjadi juara umum dengan nilai 125, diikuti Kabupaten Bandung dengan nilai 59, dan Kota Bandung dengan nilai 53. Selain itu, Kabupaten Bekasi sebagai tuan rumah juga diganjar Juara Pembinaan Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Terbaik pada penyelenggaraan MTQ 2024.

Para peserta MTQ 2024 di Kabupaten Bekasi berkompetisi pada 12 cabang lomba yang diselenggarakan, yakni Tilawah Dewasa dan Qiraat Mujawwad, Tilawah Remaja dan Tuna Netra, Tartil dan Tilawah Anak-Anak, Qiraat Murottal Remaja dan Dewasa, Tahfiz 1 Juz, 5 Juz, 10 Juz, 20 Juz, dan 30 Juz. Ada pula Tafsir Bahasa Inggris, Tafsir Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Fahmil Quran dan Syarhil Quran, hingga Karya Tulis Ilmiah Al Quran dan Khat Al Quran.

Pada penutupan semalam, turut diumumkan Juara Pawai Taaruf MTQ ke-38 Tingkat Provinsi Jabar, yang mana terbaik pertama diraih Kabupaten Sumedang, terbaik kedua Kabupaten Karawang, dan terbaik ketiga Kota Bekasi.

Sekda Jabar Herman Suryatman bersyukur pelaksanaan MTQ 2024 lancar dan dinilai sebagai salah satu yang terbaik. MTQ diikuti 27 kabupaten/kota se-Jabar, terdiri dari 579 peserta putra dan 548 peserta putri.

Herman berharap dengan spirit Qurani yang dibawa dari penyelenggaraan MTQ kali ini bisa berdampak pada meningkatnya kualitas pembangunan di Jabar. Katanya, ada tiga hal yang di-highlight, pertama, ajang MTQ menjadi media memperkuat ukhuwah Islamiah dan membangun gotong royong membangun Jawa Barat.

Kedua MTQ dapat melahirkan generasi Qurani, yakni generasi yang bisa membaca, memahami, dan mengimplementasikan nilai-nilai Al Quran dalam kehidupan sehari-hari. Ketiga, MTQ menjadi ajang untuk menorehkan prestasi.

Penjabat Bupati Bekasi Dani Ramdan mengucap syukur Kabupaten Bekasi menyabet gelar Juara Umum MTQ Tingkat Provinsi Jabar 2024. Menurutnya peraihan hasil tersebut berkat usaha keras dan persiapan matang yang telah ditempuh tak kurang dari dua tahun persiapan yang diupayakan. "Mudah-mudahan ini juga membawa semangat bagi masyarakat Kabupaten Bekasi untuk semakin meningkatkan syiar Islam," pungkas Dani. (MC Prov. Jabar)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV JAWA BARAT
  • Jumat, 17 Mei 2024 | 01:07 WIB
Produk Kerajinan Tangan Jabar Ramaikan Expo Dekranas 2024 di Surakarta
  • Oleh MC PROV JAWA BARAT
  • Minggu, 12 Mei 2024 | 21:33 WIB
Keluarga Harmonis Berkontribusi Besar terhadap Kesejahteraan Masyarakat