Tabalong Terpilih Tuan Rumah Muswil Forum Kewirausahaan Pemuda Kalimantan Selatan

: Tabalong Terpilih Tuan Rumah Muswil Forum Kewirausahaan Pemuda Kalimantan Selatan -Foto:Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Senin, 6 Mei 2024 | 05:59 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 108


Banjarmasin, InfoPublik - Kabupaten Tabalong didaulat sebagai tuan rumah pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) Forum Kewirausahaan Pemuda Kalimantan Selatan (FKP Kalsel) berdasarkan keputusan Pleno di salah satu hotel di Banjarmasin, Minggu (5/5/2024)

Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) FKP Tabalong, Muhammad Khalid mengatakan terpilihnya Tabalong sebagai tuan rumah menjadi sejarah, pasalnya di Kalsel, baru Tabalong yang terpilih menjadi tuan rumah Muswil yang dilaksanakan secara tatap muka karena sebelumnya diselenggarakan melalui virtual.

“Mari sama-sama kita ukir sejarah dengan mensukseskan Muswil ketiga di Kabupaten Tabalong yang akan kita laksanakan pada bulan depan, sambil menunggu rapat lanjutan untuk penentuan hari dan tanggalnya,” katanya.

Berapa alasan terpilihnya Kabupaten Tabalong sebagai tuan rumah antara lain, Tabalong menjadi daerah di Kalsel yang berbatasan langsung dengan Ibu Kota Negara (IKN), fasilitas yang cukup memadai untuk pelaksanaan Muswil karena KNPI Kalsel juga pernah mengadakan Musda di Tabalong pada 2018 silam.

Tidak hanya dengan alasan tersebut, namun penempatan sebagai tuan rumah pada tahun ini juga didasari setelah mendapatkan dukungan lima suara dari tujuh DPD FKP yang hadir dalam forum pleno tersebut, yang dihadiri perwakilan DPD FKP se-Kalsel.

“Kami membawa nama Tabalong dan untuk itu kami minta dukungan semua pihak untuk tutur mensukseskan kegiatan ini nantinya,” tambahnya.

Lanjutnya,FKP merupakan organisasi kader profesi yang berfokus menciptakan kader-kader yang akan menggeluti wirausahawan muda nantinya.

Sementara itu, Ketua DPW FKP Kalsel, Adam Samsudin Noor juga berharap kiranya tuan rumah dapat segera berkoordinasi dengan pihak stakeholder setempat untuk meminta izin kegiatan dan support system lainnya agar kegiatan muswil dapat berjalan dengan lancar.

"Kita semua tahu kalau Tabalong adalah salah satu kabupaten yang terdepan dalam sektor ekonomi, UKM, bahkan Tabalong menjadi wilayah terdepan yang berhadapan langsung dengan IKN,"tambahnya.(MC Kalsel/Fuz/ARH)