Kapolsek Koto Tangah Sosialisasi Kamtibmas Cegah Tawuran dan Balap Liar

:


Oleh MC KOTA PADANG, Selasa, 19 Maret 2024 | 07:17 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 144


Padang, InfoPublik - Kapolsek Koto Tangah Kompol Afrino menggaungkan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Masjid Al Ikram Batang Kabung Ganting, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) pada Senin (18/3/2024). 

Dalam kegiatan tersebut, Kompol Afrino bersama jajarannya menekankan pentingnya peran aktif seluruh elemen masyarakat dalam memerangi aksi tawuran dan balap liar yang kian meresahkan.

"Marilah kita jadikan momen Ramadan ini untuk mengisi kegiatan positif dan fokus beribadah. Bagi orang tua dan ninik mamak, jagalah anak-anak kita agar terhindar dari pergaulan yang salah seperti tawuran dan balap liar," imbau Kompol Afrino.

Ia mengingatkan, masyarakat selalu waspada terhadap keamanan barang-barang. Sebab, marak aksi pencurian di berbagai tempat menjadi yang tengah perhatian serius pihak kepolisian.

"Bagi masyarakat yang hendak melaksanakan Shalat Tarawih, pastikan kompor, listrik, dan semua yang berpotensi memicu kebakaran dalam keadaan mati sebelum meninggalkan rumah,” tegasnya.

Tak hanya itu, Kompol Afrino juga menghimbau orang tua untuk memastikan anaknya sudah berada di rumah pada pukul 22.00 WIB.
Hal ini dilakukan untuk meminimalisir potensi kejadian yang tidak diinginkan.

Kegiatan sosialisasi ini disambut antusias oleh masyarakat. Mereka berharap upaya pencegahan Kamtibmas ini dapat terus digalakkan agar tercipta lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua. (MC Padang/June)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Eko Budiono
  • Rabu, 1 Mei 2024 | 06:56 WIB
Pilkada Serentak 2024, KPU Kota Kediri Gelar Sosialisasi
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Sabtu, 20 April 2024 | 06:15 WIB
3.500 KPM di Kecamatan Koto Tangah Terima Bansos Rp600 Ribu per Keluarga
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Jumat, 19 April 2024 | 07:24 WIB
Wali Kota Padang: Koto Tangah Punya Banyak Potensi untuk Dikembangkan
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Rabu, 17 April 2024 | 08:44 WIB
Belasan Kapolsek di Maluku Utara Kena Mutasi Kapolda, Ini Daftarnya
  • Oleh MC KOTA PADANG
  • Rabu, 10 April 2024 | 18:57 WIB
Sekda Padang Ajak Warga Cegah Tawuran, Jaga Anak dan Kelola Sampah